HALO AYAH-BUNDA, OPA-OMA, OM-TANTE, KAKAK-ADIK SEKALIAN
The School with New Quality Total quality is a total philosophy; a total paradigm of continous improvement in all four dimensions. Our Principles of Total Quality 1. Personal and professional development. 2. Interpersonal relationships. 3. Managerial Effectiveness. 4. Organizational Productivity.
Monday, December 14, 2009
LITTLE DARBI...OPEN REGISTER NOW!!
HALO AYAH-BUNDA, OPA-OMA, OM-TANTE, KAKAK-ADIK SEKALIAN
Manasik Haji TKA & TKB, 05 December 2009
Thursday, November 26, 2009
Fieldtrip TKA ke Penjahit Pakaian
Thursday, November 19, 2009
Field Trip to Cow's Farm
Mama dan Papa.
Hari Rabu pagi kami disambut hujan yang cukup deras,tapi itu tidak dapat mengurungkan niat kami untuk datang ke sekolah.Wahhhh.........Senangnya hari ini,karena aku dan teman-teman Little.Ant akan Fieldtrip ke tempat peternakan sapi.Pasti banyak sapi disana(Yaiyalah masa' banyak semut hehehe,kalo semut dirumahku juga banyak...).
Walau hujan masih rintik-rintik membasahi bumi,kami tetap berangkat ke peternakan sapi tersebut.Alhamdulillah hujan reda dan cuaca sedikit cerah saat kami tiba disana.Disana kami disambut oleh Bapak sapimelihat sapi yang besar-besar dan sapinya juga gendut-gendut.Disana kami disambut oleh Bapak sapi,(eh maksudnya yang punya peternakan sapi tersebut namanya
Bpk.Syamsuri)hehehe...kemudian setelah kami disambut oleh bapak Syamsuri,kami diajak untuk masuk kedalam kandang sapi perah.
Disana kami melihat sapi yang besar-besar dan sapinya juga gendut-gendut,sambil berjalan dan melihat-lihat kami juga diperbolehkan memberi makan loch...it's time to eat!!!Wahh... Ternyata makanan mereka rumput Aku jadi tahu dan semakin pintar.Sapi-Sapinya diberi makan supaya tambah gemuk dan banyak menghasilkan susu. Ayah dan Bunda...Kami berani loh memberi makan sapi-sapi itu meskipn awalnya kami masih takut,kami takut karena kami belum kenalan dengan sapi.setelah kami berkenalan,ternyata sapi-sapi itu baik hati.Subhanallah mereka ciptaan Allah yang penurut ya...^.^MOOOOOO...Nyam...nyam...nyam...lahap sekali mereka makan.Tak terasa kami sudah cukup banyak memberi makan sapi.kemudian kami diajak untuk memerah sapi..wuiihh...gimana ya rasanya memerah sapi?kami jadi tak sabar.saat tiba ditempat pemerahan kami malihat ada sapi yang sudah siap untuk diperah,kami saling bergantian untuk mencoba memerah susu sapi,saat memegangnya rasanya lembut dan sedikit geli.kami dibantu untuk memegangnya,sedikit ditekan dan cuuuurrr...keluar deh susunya.ini adalah pengalaman pertamaku memberi makan dan memerah sapi...semoga ini menjadi pengalaman dan pelajaran baru buat kami...Amin.Alhamdulillah WAAAAAhhh....Senangnya hari ini.
Part 2.
Dear Mama dan Papa
Hari khamis,19 Desember 2009,Little Black Ant akan Fieldtrip ke Farmcow's.Alhamdulillah
cuaca hari ini sangat cerah secerah hati kami yang sudah tidak sabar untuk kesana.Oke...topi,baju outbond dan celana,Oya tak lupa ketinggalan sepatu boots...! siiip...lengkap deh semua persiapannya!!! Let's go...,Wait...!!!tinggal satu orang teman kami yang yang belum datang.oya Alya dimana ya dia sekarang kok belum datang padahal mobil kami sudah mau berangkat.ternyata Alya menyusul kami ke Farm Cow's karena dia datang terlambat ke sekolah.Alhamdulillah kami bertemu bertemu disana.Ada juga teman kami yang belum sempat ke Farm Cow's pada hari Rabu karena sakit,rupanya dia bersemangat untuk ikut hari ini...We love you Ayas!!!.
Disana pak Syamsuri menjelaskan bahwa sapi disana ada 2 jenis,yaitu sapi perah dan sapi
potong.Kami jadi tahu kalau sapi betina itu yag menghasilkan susu,warnanya belang (hitam dan
putih).dan sapi jantan itu untuk disembelih pada saat hari raya Idul Adha nanti,tak sabar
rasanya."Hei sepertinya sapi betinanya lapar!"Kata Bunda Zhu."makanlah rumput ini wahai sapi,supaya kamu tambah gemuk dan banyak menghasilkan susu yang menyehatkan itu"tambah Bunda Reva.emmm.....kres...kres,yummy!!enak sekali sepertinya sapi itu memakan rumput yang kami berikan kepadanya.setelah memberi makan sapi,kemudian kami memerah susu sapi.Pertama,puting sapi dibersihkan dengan air,kemudian agar putingnya licin diberikan margarin,baru deh sapi siap di ambil susunya.Alhamdulillah,aku bisa memerah susu sapi,Tapi ada temanku yang hanya memegang badan sapi saja,mungkin belum siap untuk memerah susu sapi,It's ok!!Pukul 09.15 kami kembali ke sekolah....sayonara sapi-sapi yang baik hati.^.^
Tuesday, November 03, 2009
Fieldtrip TKA ke toko sayur dan buah
On Tuesday, October 27th 2009
Perjalanan dimulai pukul 8 lewat 15, setelah Bunda-Bunda kami yang sholeha memberikan pengarahan dan mengingatkan aturan yang berlaku selama perjalanan. Semua terlihat sangat bersemangat. Oya…agar kegiatan berjalan dengan lancar dan mudah pengaturannya, Bunda membagi kami dalam 4 kelompok keberangkatan atau KLOTER bahasa kerennya (^_^). Setiap kloter diberi tanda (nametag) yang berbeda. Teman-teman kami yang berangkat selanjutnya sambil menunggu keberangkatan, mereka mengikuti kegiatan di sekolah dulu seperti menonton VCD tentang buah dan kreativitas mengkolase gambar buah.
Kelompok pertama yang berangkat adalah teman-teman dari Little Bee yang berjumlah 14 orang. Alhamdulillah perjalanan pagi itu sangat lancar, 10 menit kemudian kami sudah sampai di Toko Buah Fresh. Saat kami tiba, kami langsung disambut dengan ramah oleh salah seorang pegawai Fresh, namanya Kak Surya. Ia-lah yang akan menemani selama kami berada di Fresh. Sebelum Kak Surya mengenalkan berbagai buah yang ada, ia meminta kami memperkenalan diri satu per satu lebih dulu…(hehehe baik ya kakak ini…). Baru setelah itu Kak Surya mengenalkan kepada kami buah-buahan yang ada di sana. Dimulai dari buah pepaya (wah….besar-besar lho pepayanya, sepertinya enak), mangga (oya, ada mangga yang bentuknya kecil dan warna kulitnya orange seperti jeruk namanya mangga gedong. Trusss…ada mangga yang bentuknya lebih besar dari mangga biasa, mangga Budi namanya…). Ada beberapa buah yang baru kami kenal bentuknya saat itu, ada yang namanya buah Naga , Kiwi , Asem dan Pear Sango (pear besar yang berasal dari Cina).
Setelah selesai mengenal berbagai buah, akhirnya kami dapat membeli buah yang kami suka (wah…bingung nih, habis banyak yang ingin dibeli sih…hehehe). O iya…kami dibekalkan uang sebesar Rp 5000,-, ada juga yang Rp 10.000,- oleh Mama. Jadi, kami membeli buah yang disukai sesuai dengan uang yang kami punya. Ada yang memilih jeruk, apel, klengkeng….Eitsss, sebelum buahnya dibayar, kami harus menimbang berat buahnya lebih dulu, sehingga diketahui harga buah yang harus dibayar.
Selesai menimbang……kami harus mengantri untuk membayar. Wah…jadi belajar bersabar nih. “Ini mba uangnya…” kami katakan ke kasir saat ingin membayar, “Ini buahnya. Terima kasih ya Dek…” kata kasirnya ramah. Alhamdulillah Kloter I selesai belanja buah, tidak lama datang kloter selanjutnya. Tidak berbeda pada kelompok selanjutnya, kegiatan mengenal buah dan membeli pun sama. Petualangan kami berakhir tepat pukul 10.30, dan kami pun sampai di sekolah lagi untuk mengikuti kegiatan selanjutnya.
Alhamdulillah, banyak hal yang kami dapat dari petualangan ke Toko Buah Fresh, yaitu mengenal banyak buah baru, bagaimana belajar menjadi pembeli, belajar membeli buah sesuai uang yang kami miliki (membeli sesuai kebutuhan), dan sabar untuk mengantri .
Wah…kami tidak sabar menunggu kegiatan selanjutnya…pasti lebih menyenangkan….kami tunggu…
Monday, October 26, 2009
GREEN ART WEEK
Wah....gak hanya itu loh...kami juga memilih sampah kulit buah dan kemasan.Terakhir...kita sama-sama menghias kaleng susu hingga menjadi indah dan di gunakan untuk pot...seru kan...!!!
Selasa,13 Oktober 2009
Hari ini kami kedatangan tamu spesial.Namanya Bunda Niken.Bunda Niken mengajarkan kami membuat kompos loh teman-teman...seru banget deh pokoknya,...dari mulai menggunting sampah hingga halus sampai mencampurkan kotoran kambing.kotor dan bau sih...,Tapi sekarang kami jadi punya kompos disekolah untuk menyuburkan tanaman-tanaman di sekolah kami
Setelah itu kami melakukan kegiatan yang ditunggu-tunggu sebagai bukti kami "Pahlawan Lingkungan"yaitu menanam.Apa saja ya yang kita tanam...yuk mari
Ada yang menanam terong,cabe dan bayam.hingga sekarang setiap pagi aku dan teman-teman menyiram tanaman yang sudah kami tanam.Wah tidak sabar rasanya untuk melihat hasil panen tanaman kita...^.^
Rabu,14 Oktober 2009
Hari ini aku dan teman-teman dikejutkan dengan pertunjukan seru dan menarik,K'Azhar dan Bunda-Bunda bermain musik,ada yang unik loh dari musik ini,Karena k'Azhar dan Bunda-Bunda menggunakan alat-alat musik yang yang terbuat dari barang bekas.Subhanallah...ternyata barang-barang yang sudah tak terpakai itu masih bisa bermanfaat ya teman-teman.Kami bersama-sama menyanyikan lagu "Ayo Menanam" dan "Kebersihan".Aku dan teman-temanku juga mencoba menggunakan alat-alat musik dari barang bekas itu.
Dan dikelas kita membuat alat-alat musik dari barang bekas seperti;marakas,perkusi dan gendang.Ternyata tidak hanya itu,Kegiatan menariknya...setelah itu kami membuat poster yang bertemakan "Ajakan Untuk Mengurangi Sampah Plastik".Dan poster yang kami akan kami bawa saat parade hari jum'at.
Khamis.15 Oktober 2009
Diawal pagi ini kami menyanyikan lagu yang bertemakan lingkungan yaitu "Ayo Menanam" dan "Kebersihan".setelah itu bunda Siti membawa sesuatu,Oh...ternyata bunda siti membawa sebuah topeng,akan tetapi topengnya belum ada warnanya,lalu aku dan teman-teman mewarnainya bukan dengan crayon atau cat tetapi menggunakan pewarna alami,seperti kunyit yang menghasilkan warna orange,daun suji meghasilkan warna hijau,dan masih banyak lagi warna alami lainnya.karena warna-warna tadi topeng kami jadi indah loh.....
Setelah itu kami berkumpul di Aula.Dengan menggunakn topeng itu,Kami membuat pertunjukanyang seru diantaranya,akmi bernyanyi dan membuat drama yang sederhana.Wah..wah seru sekali aku jadi ingin sekali mencoba dirumah bersama mama dam papa.
Jum'at,16 Oktober 2009
Hari ini merupakan puncak kegiatan spesial week.Bunda-Bunda dan ananda berlomba untuk membuat kostum yang unik dan menarik yang terbuat dari daun kering atau sampah-sampah bekas.
Wah...wah wonderful banget deh kostum-kostumnya.Ada yang memakai kostum tentara dengan topi daun,dan ada juga loh yang membuat topi seperti batang pohon.Semuanya bagus-bagus..Sehingga para juri sulit sekali menentukan pemenangnya.
Oke next...Kami (TK A dan TK B) parade keliling sekitar sekolah dengan menggunakan kostum yang mereka buat dan juga membawa alat musik yang kami buat dari barang-barang bekas tadi,tak lupa poster pun kita bawa.Kami mengajak orang-orang untuk menjaga lingkungan...yuk jadi "Pahlawan Lingkungan"
Saturday, October 10, 2009
klik disini untuk mendownload "Program Persiapan TK B"
Di bulan Desember yang akan datang,Ananda TK B akan mengikuti TKS (Tes Kematangan Siswa) sebagai salah satu tes masuk ke jenjang sekolah berikutnya.Little Darbi menyiapkan "Program Persiapan" bagi Ananda TK B yang dapat Ayah & Bunda download melalui link di atas.
Kami juga akan menyertakan dalam buku komunikasi Ananda "Lembar Hasil Kegiatan Program Persiapan TK B" yang dapat Ayah & Bunda isi setelah kegiatan yang ada di program tersebut dijalankan dan dapat dilaporkan kepada Bunda kelasnya masing-masing.
Insya Allah dengan peran Ayah dan Bunda dalam program ini akan membantu kesiapan Ananda memasuki jenjang berikutnya.
Wednesday, October 07, 2009
Ifthor Jama'i (Berbuka Bersama) di little Darbi
Selama 3 minggu mengumpulkan makanan, akhirnya kita bisa membuat banyak percel, yang nantinya akan kita berikan kapada anak Yatim dan Dhu'afa.Kakak TK B datang ke sekolah dari jam 1 siang.Mereka melakukan banyak kegiatan seperti,bermain balok,mewarnai, menonton Upin-Ipin dan membuat es sarang burung yang dinikmati ketika buka puasa bersama.TK A datang bersama mama & papa pukul 4 sore.
Di performance kakak TK B menampilkan drama yang berjudul "Lailatul Qadar" dan Ananda TK A menampilkan drama yang berjudul "Kisah Nabi Nuh a.s",adik-adik PG(Play Group) menampilkan sebuah lagu yang berjudul "Ting-Ting-Ting" di panggung.
Diharapkan dengan adanya acara ini Ananda semakin bisa meraskan indahnya "Ifthor Jama'i" bersama mama,papa dan teman-teman sekolah.Alhamdulillah acara berjalan dengan lancar,terima kasih untuk PTA atas kerjasamanya,semoga kita bisa bertemu lagi di ifthor jama'i tahun depan. amin
2. Tarhib Ramadhan
Sahur..sahur... itu yang diucapkan ananda ketika pawai kemarin. Melalui lagu ananda belajar berpuasa, menahan untuk tidak makan dan minum. Sepanjang perjalanan, ananda TKA menyebarkan ajakan untuk berpuasa kepada masyarakat sekitar jl. buni, beji -depok. TK B disekitar Dahlia Raya. Sedangkan untuk ananda PG pawai hanya berlangsung di sekitar komplek Darul Abidin. Semoga dengan bergembira menyambut Ramadhan kita mendapatkan berkah Ramadhan. Amin.
3. Baksos
Selama Ramadhan, Ananda Little Darbi mengumpulkan baju-baju layak pakai yang ananda miliki di rumah tentu saja yang sudah tidak terpakai lagi. acara ini diselenggarakan bersama-sama dengan siswa SD dan SMP. Masyarakat setempat sangat antusias untuk mengikuti acara baksos ini. terima kasih untuk mama-mama PTA atas kerjasamanya. Semoga kita bisa bertemu dengan baksos di tahun depan.
4. Berpuasa Ramadhan di Little Darbi
"Hore-hore Ramadhan tiba.. Hore-hore-hore..bulan puasa..Puasa sekuatmu kata ayah ibu..Rahmat Allah untukmu..kata ibu guru..dan aku jadi sehat..dan aku jadi kuat.."
itulah salah satu lagu yang diajarkan kepada ananda selama di bulan Ramadhan di Little Darbi. Ananda belajar berpuasa dengan tidak makan dan minum selama berada di sekolah. Di pagi hari ananda melaksanakan shalat dhuha di Masjid dan di jam selanjutnya ananda melakukan aktifitas dikelas masing-masing dengan melakukan kegiatan diantaranya mendengarkan bunda bercerita tentang pentingnya berpuasa, membuat kartu lebara, bedug dll. Senang rasanya ber Ramadhan di Little Darbi..
Wednesday, September 02, 2009
Foto Lomba 17 Agustus-an 2009
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan Ananda dapat menumbuhkan rasa semangat dan kerja sama yang telah dipupuk semenjak usia dini.
Tuesday, September 01, 2009
Foto Fieldtrip TKB to Masjid UI
Monday, August 03, 2009
WELCOME DAY for STUDENTS
Alhamdulillah berkat kerja keras dan doa, kegiatan hari ini berlangsung dengan baik. Meski ada beberapa ananda yang masih membutuhkan adaptasi lama tapi semua berjalan dengan lancar.
Terima kasih ananda ku tersayang..semoga hari ini menjadi lembar bersejarah dalam perjalanan hidupmu.
Tetap semangat ya..seperti semangat bunda-bunda menyambut kehadiranmu setiap hari... ;)
WELCOME DAY for PARENTS
OK!! Welcome to the big family of Little Darbi...Nice to have you as our partners..
Monday, July 27, 2009
Foto Good Luck Day 2009
LITTLE DARBI's FESTIVAL Foto-foto
Monday, March 02, 2009
LITTLE DARBI's FESTIVAL
Bargabunglah bersama kami dalam...
LITTLE DARBI'S FESTIVAL
DON'T MISS IT
Labels
- Artikel Ilmu Pengetahuan (2)
- Darbi Nasheed Fest 2011 (1)
- Drama (2)
- Idul Qurban (2)
- Kegiatan Pekanan (4)
- Kegiatan Siswa (25)
- Kegiatan TKIT (7)
- PTA Darul Abidin (1)
- Tabligh Akbar (2)
Check the else....
It's More About Us
How many people viewed me?
Popular Posts
-
Salam pembaca, selamat berjumpa kembali dalam media silaturrahim kita, semoga dalam suasana yang indah selalu. Seperti ceria dan indahnya s...
-
Assalamualaikum, Ayah dan Bunda... Di awal Juni yang lalu, PTA menggelar, sekali lagi, sebuah acara seru yang mengundang seluruh Ayah dan Bu...
-
Assalamualaikum wr.wb Ayah & Bunda TK B yang baik, Di bulan Desember yang akan datang,Ananda TK B akan mengikuti TKS (Tes Kematangan Sis...
-
Ada acara seru di SIT Darul Abidin tanggal 20 Maret 2010 yang lalu!! Yap..betul sekali! Darbi’s Green Fest !! Acara ini didukung oleh semua...
-
Assalamualaikum.... Kali ini, giliran TK A yang mengadakan Field Trip, teman-teman. Field Trip kali ini cukup unik loh, yaitu naik Public T...
-
Ada lima aspek yang perlu dikembangkan dalam melatih kemandirian dan kedisipinan ananda: Membuat aturan, membiasakan komunikasi produktif,...
-
Hari ini...Selasa, 24 Nopember 2009 Ananda TKA mengadakan perjalanan edukasi fieldtrip di tempat penjahit. Ananda kesana dengan dengan berja...
-
TKIT Darul Abidin-Depok Rabu pagi yang cerah, keramaian dari lalu lalang siswa-siswi TKIT Darul Abidin yang hendak melaksanakan kegiatan mer...